Rabu, 28 Desember 2011

Penjelasan Kentut yang ilmiah

Asli penjelasan ilmiahnya bikin pengen ketawa ampe terkentut 
kentut..ha.. ha..
 


kentut sering dijauhi, kentut sering dihina, kentut sering dianggap
 anak haram karena kadang nggak diketahui siapa yang melahirkannya ke dunia ini,

 mari kita liat masa lalu kentut...kasian mereka... 


Dari mana asal kentut ?
 
Dari gas dalam usus. Gas dalam usus berasal dari udara yang kita
 telan, yang menerobos ke usus dari darah, gas dari reaksi kimia & gas dari bakteri dalam perut. 

Apa komposisi kentut ?
 
Bervariasi. Makin banyak udara anda telan, makin banyak kadar
 nitrogen dalam kentut (oksigen dari udara terabsorbsi oleh tubuh sebelum sampai di usus). Adanya bakteri serta reaksi kimia antara asam perut & 
cairan usus menghasilkan karbondioksida. Bakteri juga menghasilkan metana &
 hidrogen. Proporsi masing-masing gas tergantung apa yang anda makan, berapa 
banyak udara tertelan, jenis bakteri dalam usus, berapa lama kita menahan
 kentut. Makin lama menahan kentut, makin besar proporsi nitrogen, karena gas-gas lain terabsorbsi oleh darah melalui dinding usus. Orang yang makannya tergesa-gesa kadar oksigen dalam kentut lebih banyak karena 
tubuhnya tidak sempat mengabsorbsi oksigen. (Makanya jangan suka nahan
 kentut). 

Kenapa kentut berbau busuk ? <== Pake nanya lagi
 
Bau kentut karena kandungan hidrogen sulfida & merkaptan. Kedua
 senyawa ini mengandung sulfur (belerang). Makin banyak kandungan sulfur dalam makanan anda, makin banyak sulfida & merkaptan diproduksi oleh bakteri dalam perut, & makin busuklah kentut anda. Telur & daging punya peran besar dalam memproduksi bau busuk kentut. Kacang-kacangan berperan dalam memproduksi volume kentut, bukan dalam kebusukannya. 

Kenapa kentut menimbulkan bunyi ?
<== Bikin ngakak, tapi baca deh 
penjelasan ilmiahnya di bawah.... Karena adanya vibrasi lubang anus
 saat kentut diproduksi. Kerasnya bunyi tergantung pada kecepatan gas. (Dan diameter lubang anus anda, hi..hi....) <=== Gw bilang jg apa , jd kalo dah pada longgar tuh lubang anus..loe bayangin ndiri deh bunyinya ky apa? asli gw ngakak sendiri 

Kenapa kentut yang busuk itu hangat & tidak bersuara ?
duh...gak kuat nih!! 
Salah satu sumber kentut adalah bakteri. Fermentasi bakteri & proses
 pencernaan memproduksi panas, hasil sampingnya adalah gas busuk. Ukuran 
gelembung gas lebih kecil, hangat & jenuh dengan produk metabolisme bakteri
 yg berbau busuk. Ini kemudian menjadi kentut, walau hanya kecil volumenya, 
tapi SBD (
Silent But Deadly = Sunyi Tapi Mematikan ). 

Berapa banyak kentut diproduksi sehari ?
 
Rata-rata setengah liter sehari dalam 14 kali kentut. 

Mengapa kentut keluar melalui lubang dubur ?
 
Karena density-nya lebih ringan, kenapa gas kentut tidak melakukan
 perjalanan ke atas? Tidak demikian. Gerak peristaltik usus mendorong isinya ke arah bawah. Tekanan di sekitar anus lebih rendah. Gerak peristaltik usus menjadikan ruang menjadi bertekanan, sehingga memaksa isi usus, termasuk gas-nya untuk bergerak ke awasan yg bertekanan lebih rendah, yaitu sekitar anus. Dalam perjalanan ke arah anus, gelembung-gelembung kecil bergabung jadi gelembung besar. Kalau tidak ada gerak peristaltik, gelembung gas akan menerobos ke atas lagi, tapi tidak terlalu jauh, karena bentuk usus yg rumit & berbelit-belit. (Bayangkan kalo kentut keluar dari lubang hidung). <== Ada2 aja nih ye 

Berapa waktu yang diperlukan oleh kentut untuk melakukan perjalanan
 
kehidung orang lain?
<==== Gokiiiiiiiiiiiiiiil llllllllllLLLL 
....hahhahahahah ahaha
 
Tergantung kondisi udara, seperti kelembaban, suhu,kecepatan & arah
 angin, berat molekul gas kentut, jarak antara 'transmitter' dengan 'receiver'. Begitu meninggalkan sumbernya, gas kentut menyebar konsentrasinya berkurang. Kalau kentut tidak terdeteksi dalam beberapa detik, berarti mengalami pengenceran di udara & hilang ditelan udara selama-lamanya. Kecuali kalau anda kentut di ruang sempit, seperti lift, mobil, konsentrasinya lebih banyak, sehingga baunya akan tinggal dalam waktu 
lama sampai akhirnya diserap dinding. 

Apakah setiap orang kentut ?
 
Sudah pasti, kalau masih hidup. Sesaat setelah meninggalpun orang
 
masih bisa kentut. (Makanya gak usah malu kalo sering kentut) 

Saat apa biasanya orang kentut ?
 
Pagi hari di toilet. yang disebut "morning thunder". Kalau
 resonansinya bagus, bisa kedengaran di seluruh penjuru rumah. 

Mengapa makan kacang-kacangan menyebabkan banyak kentut ?
 
Kacang-kacangan mengandung zat gula yang tidak bisa dicerna tubuh.
 Gula tsb (raffinose, stachiose, erbascose) jika mencapai usus, bakteri di usus langsung berpesta pora & membuat banyak gas. Jagung, paprika, kubis, kembang kol, susu juga penyebab banyak kentut (bukan baunya!). 

Selain makanan, apa saja penyebab kentut ?
 
Udara yang tertelan, makan terburu-buru, makan tanpa dikunyah, minum
 soft drink, naik pesawat udara (karena tekanan udara lebih rendah, sehingga gas di dalam usus mengalami ekspansi & muncul sebagai kentut). 

Apakah kentut sama dengan sendawa, tapi muncul dari lain lubang ?
 
Tidak... sendawa muncul dari perut, komposisi kimianya lain dengan
 kentut. Sendawa mengandung udara lebih banyak, kentut mengandung gas yang 
Diproduksi oleh bakteri lebih banyak. 

Kemana perginya gas kentut kalau ditahan tidak dikeluarkan ?
 
Bukan diabsorbsi darah, bukan hilang karena bocor..Tapi bermigrasi
 ke bagian atas menuju usus & pada gilirannya akan keluar juga. Jadi bukan lenyap, tapi hanya mengalami penundaan. 

Mungkinkah kentut terbakar ?
 
Bisa saja. Kentut mengandung metana, hidrogen yang combustible (gas
 alam mengandung komponen ini juga). Kalau terbakar, nyala-nya berwarna biru karena kandungan unsur hidrogen. (Kalo naik gunung, lupa bawa korek api tapi mau masak indomie, pakai aja kentut buat nyalain kompor) 

Bisakah menyalakan korek api dengan kentut ?
<=== Ngaco!! 
Jangan mengada-ada. .. konsistensinya lain. Juga suhunya tidak cukup
 panas untuk memulai pembakaran. 

Mengapa kentut anjing & kucing lebih busuk ?
 
Karena anjing & kucing adalah karnivora (pemakan daging). Daging
 kaya akan protein. Protein mengandung banyak sulfur, jadi bau kentut binatang ini lebih busuk. Lain dengan herbivora seperti sapi, kuda, gajah, yang memproduksi kentut lebih banyak, lebih lama, lebih keras bunyinya, tapi relatif tidak berbau. (Makanya lebih baik pelihara gajah di rumah daripada anjing). 

Betulkah bisa teler kalau mencium bau kentut 2-3 kali berturut-turut
 ? 
Kentut mengandung sedikit oksigen, mungkin saja anda mengalami
 pusing kalau mencium bau kentut terlalu banyak. (Makanya yang punya hobi cium bau kentut, sebaiknya dikurangin) <=== Trus kalo lagi pengen teler tp lagi bokek, nah... nikmatin deh kentut sendiri!! 

Apakah warna kentut ? <=== Penting gak sih nih? Hehehe...
 
Tidak berwarna. Kalau warnanya oranye seperti gas nitrogen oksida,
 akan ketahuan siapa yang kentut. 

Kentut itu apakah asam, basa atau netral ?
 
Asam, karena mengandung karbondioksisa (CO2) & hidrogen sulfida
 (H2S). 

Apa yang terjadi kalau seseorang kentut di planet Venus ?
 
Planet Venus sudah banyak mengandung sulfur (belerang) di lapisan
 udaranya, jadi kentut di sanapun tidak ada pengaruhnya. 


Tapi bener-bener mengharukan,
 

Kadang ketika Anda menangis, tak seorang pun yang menyadari linangan air mata Anda. 
Terkadang ketika Anda amat sedih, tak seorang pun yang melihat
 kepedihan hati Anda. 
Ketika Anda bahagia, tak seorang pun yang memperhatikan senyum
 mengembang di bibir Anda. 

Tapi, ketika Anda kentut .. semua orang menoleh ke diri Anda.
 
Mengharukan nggak, sih ?? HAHAHAHAHAHAHAHAHAH AHA
 

  

Selasa, 27 Desember 2011

Presiden Impian Ku

Berikut adalah gambaran Ahmadinejad, yang membuat orang ternganga dan terheran-heran :


  1. Saat pertama kali menduduki kantor kepresidenan Ia menyumbangkan seluruh karpet Istana Iran yang sangat tinggi nilainya itu kepada masjid2 di Teheran dan menggantikannya dengan karpet biasa yang mudah dibersihkan.




2.Ia mengamati bahwa ada ruangan yang sangat besar untuk menerima dan menghormati tamu VIP,lalu ia memerintahkan untuk menutup ruang tersebut dan menanyakan pada protokoler untuk menggantinya dengan ruangan biasa dengan dua kursi kayu, meski sederhana tetap terlihat impresive.


3. Di banyak kesempatan ia bercengkerama dengan petugas kebersihan di sekitar rumah dan kantor kepresidenannya.


4. Di bawah kepemimpinannya, saat ia meminta menteri2 nya untuk datang kepadanya dan menteri2 tsb akan menerima sebuah dokumen yang ditandatangani yang berisikan arahan2 darinya, arahan tersebut terutama sekali menekankan para menteri2nya untuk tetap hidup sederhana dan disebutkan bahwa rekening pribadi maupun kerabat dekatnya akan diawasi, sehingga pada saat menteri2 tsb berakhir masa jabatannya dapat meninggalkan kantornya dengan kepala tegak.


5.. Langkah pertamanya adalah ia mengumumkan kekayaan dan propertinya yang terdiri dari Peugeot 504 tahun 1977, sebuah rumah sederhana warisan ayahnya 40 tahun yang lalu di sebuah daerah kumuh di Teheran. Rekening banknya bersaldo minimum, dan satu2nya uang masuk adalah uang gaji bulanannya.



6. Gajinya sebagai dosen di sebuah universitas hanya senilai US$ 250.



7. Sebagai tambahan informasi, Presiden masih tinggal di rumahnya.

Hanya itulah yang dimilikinyaseorang presiden dari negara yang penting baik secara strategis, ekonomis, politis, belum lagi secara minyak dan pertahanan.



Bahkan ia tidak mengambil gajinya, alasannya adalah bahwa semua kesejahteraan adalah milik negara dan ia bertugas untuk menjaganya.

8. Satu hal yang membuat kagum staf kepresidenan adalah tas yg selalu dibawa sang presiden tiap hari selalu berisikan sarapan roti isi atau roti keju yang disiapkan istrinya dan memakannya dengan gembira, ia juga menghentikan kebiasaan menyediakan makanan yang dikhususkan untuk presiden.


9. Hal lain yang ia ubah adalah kebijakan Pesawat Terbang Kepresidenan, ia mengubahnya menjadi pesawat kargo sehingga dapat menghemat pajak masyarakat dan untuk dirinya, ia meminta terbang dengan pesawat terbang biasa dengan kelas ekonomi.



10. Ia kerap mengadakan rapat dengan menteri2 nya untuk mendapatkan info tentang kegiatan dan efisiensi yang sdh dilakukan, dan ia memotong protokoler istana sehingga menteri2 nya dapat masuk langsung ke ruangannya tanpa ada hambatan.




Ia juga menghentikan kebiasaan upacara2 seperti karpet merah, sesi foto, atau publikasi pribadi, atau hal2 spt itu saat mengunjungi berbagai tempat di negaranya.

11. Saat harus menginap di hotel, ia meminta diberikan kamar tanpa tempat tidur yg tidak terlalu besar karena ia tidak suka tidur di atas kasur, tetapi lebih suka tidur di lantai beralaskan karpet dan selimut.




Apakah perilaku tersebut merendahkan posisi presiden?
Presiden Iran tidur di ruang tamu rumahnya sesudah lepas dari pengawal2nya yg selalu mengikuti kemanapun ia pergi.

Menurut koran Wifaq, foto2 yg diambil oleh adiknya tersebut, kemudian dipublikasikan oleh media masa di seluruh dunia, termasuk amerika.

12. Sepanjang sholat, anda dapat melihat bahwa ia tidak harus duduk di baris paling muka.



13. Bahkan ketika suara azan berkumandang, ia langsung mengerjakan sholat dimanapun ia berada meskipun hanya beralaskan karpet biasa.



14. baru-baru ini dia baru saja mempunyai Hajatan Besar Yaitu Menikahkan Puteranya. Tapi pernikahan putra Presiden ini hanya layaknya pernikahan kaum Buruh. Berikut dokumentasi pernikahan Putra Seorang Presiden. Lihat aja
makanannya cuman ada Pisang, Jeruk, Apel.


15. Ahmadinejad Presiden Iran Pergi Haji dengan Mobil Bak Terbuka. Ahmadinejad di Haji Naik Mobil Bak Terbuka Boleh percaya atau tidak. Ahmadinejad, Presiden Iran, naik haji tahun ini berkat undangan Raja Abdullah, Raja Arab Saudi. Tapi ia menolak mendapat fasilitas khusus. Kali ini pun untuk melakukan manasik haji, ia rela duduk bersama jamaah haji lainnya di belakang mobil bak terbuka.



16. Satu-satunya PRESIDEN yg pake BAJU ROBEK saat nemuin Tamunya.



17. Ia juga tidak mau bersalaman dengan wanita yang bukan muhrimnya, cukup menundukan kepala sebagai rasa hormat.